Amurang | Minahasa Selatan | Sulawesi Utara | RumahGadang.News | JSCgroupmedia ~ Ratusan personel Polres Minahasa Selatan (Minsel) dilibatkan dalam pengamanan kegiatan pembukaan pekan olahraga kabupaten (Porkab) II Minsel, Senin (11/09/2023).
Pembukaan Porkab II Minsel ini dilaksanakan di ruang terbuka publik (RTP), Kelurahan Uwuran Satu, Kec. Amurang, yang terpantau dipadati oleh masyarakat banyak.
Terpantau hadir dalam kegiatan diantaranya Wakil Gubernur Prop. Sulut selaku Ketua KONI Sulut Drs. Steven Kandow, Bupati Minsel selaku Ketua KONI Minsel Franky Donny Wongkar, SH; Wakil Bupati Pdt. Petra Yani Rembang, MTh; Kapolres Minsel diwakili Kabag Ops AKP Verry Liwutang, SH; Dandim 1302/Min diwakili Letda Inf. Adri Kandowangko, perwakilan dari Kajari Minsel, perwakilan PN Amurang, para asisten dan kepala SKPD Pemkab Minsel serta pemerhati olahraga Kab. Minsel.
Adapun Porkab II Minsel ini akan diikuti oleh 1.740 atlit perwakilan dari 17 Kecamatan, dengan 19 cabang olahraga yang dipertandingkan. “Porkab akan dilaksanakan hingga tanggal 16 September 2023.
Untuk pengamanan, kami melibatkan ratusan personel jajaran didukung perkuatan dari instansi terkait pemerintah daerah,” singkat Kabag Ops saat ditemui usai kegiatan pembukaan Porkab. | RumahGadang.News | Res Minsel | *** |
Comment